Teknik Bisnis Sepeda Motor

KELAS YAMAHA ADALAH KELAS INDUSTRI DI SMK MUTU YANG BEKERJA SAMA DENGAN
PT. YAMAHA INDONESIA MOTOR MANUFACTURING

Sebagai sekolah binaan Yamaha SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi memiliki tujuan sebagai berikut :

  1. Meningkatkan kapasitas sekolah agar mampu bersaing secara kompeteitif, tangguh, dan
    memberikan dampak positif bagi daerah sekitarnya.
  2. Mendapatkan peningkatan kualitas SDM (baik itu guru maupun siswa) yang
    mampu bekerja secara profesional sesuai dengan bidang keahlian.
  3. Meningkatkan reputasi sekolah sehingga menjadi sekolah unggulan di wilayahnya.
  4. Mendapatkan support dari Yamaha untuk pengadaan alat praktik dan standarisasi kelas.
  5. Meningkatkan jiwa kompetitif siswa agar lebih inovatif dan kreatif
  6. Mengembangakan kurikulum berbasi industri
  7. Membangun kemitraan dengan dunia Usaha dan Dunia Kerja
  8. Menerapkan Pendidikan Karakter siswa agar memiliki integritas dan etika kerja yang baik
  9. Mengadopsi Teknologi Pembelajaran
  10. Menjalin Hubungan dengan Alumni (Jejaring Alumni)

Untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan mempersiapkan siswa menjadi individu yang kompetitif
dan berdaya saing tinggi Kelas KhususYamaha memiliki memiliki program sebagai berikut :

  1. SINKRONISASI KURIKULUM
    Sinkronisasi Kurikulum merupakan sebuah program yang diselenggarakan demi mewujudkan
    keselarasan pendidikan dari sekolah dengan yang dibutuhkan oleh Industri.
  2. PROGRAM MAGANG
    Program Magang ditujukan untuk mengenalkan siswa dan guru pada DU/DI sehingga mereka
    mampu beradaptasi ketika sudah lulus nanti.
  3. UJI KOMPETENSI KEAHLIAN
    Uji Kompetensi merupakan program yang diselenggarakan PT Yamaha Indonesia Motor
    Manufacturing untuk menguji kompetensi siswa & guru sesuai bidangnya.
  4. BUDAYA INDUSTRI
    Mengajarkan tentang kepercayaan yang mendasar, asumsi, nilai-nilai dan cara berinteraksi
    yang berkontribusi pada lingkungan sosial dan psikologis yang unik dari suatu organisasi.
  5. REKRUITMEN KERJA
    Rekrutmen Kerja merupakan proses seleksi calon karyawan yang dilakukan oleh perusahaan
    Yamaha. Yamaha secara berkala membuka lowongan pekerjaan untuk berbagai posisi, mulai
    dari mekanik hingga servis advisor/kepala mekanik.
  6. KUNJUNGAN INDUSTRI
    Kunjungan Industri adalah kegiatan pembelajaran di luar kelas yang membawa siswa untuk
    secara langsung mengamati dan mempelajari proses produksi serta kegiatan operasional di
    suatu perusahaan atau industri yang relevan dengan bidang studi mereka.
  7. ALAT PERAGA/PRAKTIK
    Hibah merupakan program memberikan alat peraga/praktik pada sekolah tertentu untuk
    meningkatkan kualitas pembelajaran mereka.
  8. STANDARISASI KELAS
    Standarisasi kelas adalah penyesuaian kelas agar sesuai standar industri.

Dokumentasi

Scroll to Top