SMK Mutu Gelar Peringatan Isra’ Mi’raj dengan Tema “Momentum Pembentukan Akhlak Mulia kepada Allah SWT”

Gondanglegi , 28 Januari 2025 – Dalam rangka memperingati peristiwa agung Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW, SMK Mutu menggelar acara penuh makna dengan tema “Momentum Pembentukan Akhlak Mulia kepada Allah SWT”. Acara yang berlangsung di aula TTB lantai 7 dimulai pukul 07.00 -09.00 untuk sesi 1 degan ceramah yang disampaikan oleh Ustadz Amir Rifa’im M.Pd.I, dan untuk sesi 2 dimulai pukul 10.00-12.00 dengan ceramah yang disampaikan oleh Ustadz Azhar Muttaqin, M.AG.

Dalam tausiyahnya, Ustaz Amir Rifa’im M.Pd.I mengingatkan pentingnya mengambil hikmah dari Isra’ Mi’raj untuk memperbaiki hubungan manusia dengan Allah SWT, terutama dalam menegakkan shalat lima waktu.“Isra’ Mi’raj bukan hanya sekadar perjalanan fisik Rasulullah, tetapi juga perjalanan spiritual yang mengajarkan kita untuk senantiasa mendekatkan diri kepada Allah SWT melalui ibadah dan akhlak yang mulia,” ungkap Ustaz Amir Rifa’i M.Pd.I di hadapan peserta yang antusias.

Selain ceramah, acara juga dimeriahkan dengan sesi kuis interaktif yang dipandu oleh Ustadz Anis Wahyudi, S.Pd.I. Kuis ini ditujukan kepada siswa dan siswi SMK Mutu sebagai sarana menambah wawasan sekaligus memeriahkan suasana. Bagi peserta yang berhasil menjawab pertanyaan dengan benar, disediakan hadiah menarik sebagai bentuk apresiasi. Dengan terselenggaranya acara ini, diharapkan seluruh keluarga besar SMK Mutu dapat terus menanamkan nilai-nilai Islami dalam kehidupan sehari-hari, sehingga menjadi individu yang tidak hanya berprestasi tetapi juga memiliki akhlak yang mulia.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top
0 Shares
Tweet
Share
Pin
Share