Menyiapkan Pendidikan Terbaik untuk Generasi Emas Masa Depan

SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi menggelar acara bertajuk “Menyiapkan Pendidikan untuk Ananda”, yang dilaksanakan di Aula Lantai 7 Gedung TTB Kampus 1. Acara ini bertujuan untuk mempererat pendekatan antara calon siswa dan lingkungan sekolah, sekaligus memperkenalkan berbagai program unggulan yang ditawarkan oleh SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi.


Dalam kegiatan ini, para calon siswa bersama orang tua mereka diajak untuk melihat lebih dekat fasilitas sekolah, bertemu dengan tenaga pendidik profesional, serta mendapatkan gambaran tentang berbagai program pendidikan, seperti boarding school, kelas industri, dan international class.

Pendidikan merupakan pondasi penting dalam membangun generasi unggul yang siap menghadapi tantangan global. Sebagai orang tua, memastikan anak mendapatkan pendidikan yang terbaik adalah investasi berharga untuk masa depan mereka.


SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi hadir sebagai solusi pendidikan berkualitas yang tidak hanya fokus pada kemampuan akademik, tetapi juga menanamkan nilai-nilai karakter, keterampilan praktis, dan religiusitas. Dengan fasilitas modern, tenaga pendidik profesional, serta program-program unggulan. SMK MUTU berkomitmen menyiapkan generasi muda yang siap bersaing di era globalisasi.

Tidak hanya itu, SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi baru-baru ini mendapat penghargaan dari Pimpinan Pusat Muhammadiyah sebagai Sekolah Unggul dengan predikat Unggul Utama, sebuah pengakuan atas dedikasi sekolah dalam mencetak siswa berprestasi di tingkat nasional dan internasional.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top
0 Shares
Tweet
Share
Pin
Share