“Membangun Peradaban Gemilang” Menelusuri Jejak Inspiratif Pendidikan

Ibu Umi Chapsah selaku Pembedah Buku dan Kepala SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi

Pada hari sabtu, 2 November 2024 SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi dengan bangga menggelar acara bedah buku yang menarik dengan judul “Membangun Peradaban Gemilang” . Buku ini menceritakan tentang perjalanan sebuah sekolah bintang yang ditulis langsung oleh Bapak H. Pahri, S.Ag., M.M. selaku Direktur PPMG dan Bapak Munali, S.T., M.Pd. selaku Kepala SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi. buku ini ditulis sejak tahun 2019 dan dicetak pada September 2020 .

“Membangun Peradaban Gemilang” mengisahkan perjalanan singkat namun penuh makna dari SMK Mutu.

Kepala Sekolah SMPN 1 Wajak

Dalam buku ini , penulis mengungkapkan berbagai tantangan dan pencapaian yang telah dilalui oleh institusi pendidikan ini . acara ini dihadiri oleh Ibu Umi Chapsah S.Pd., M.M.Pd. selaku Pembedah Buku, Siswa siswi SMPN 1 Wajak dan Siswa siswi SMK Mutu Gondanglegi. dalam acara ini Bapak Munali berbagi pengalaman dan visi mereka dalam membangun pendidikan yang berkualitas, serta bagaimana SMK Mutu berperan dalam menciptakan generasi yang siap menghadapi tantangan masa depan .

Kepala SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi

Membangun peradaban gemilang adalah tanggung jawab kita semua. Dengan memberikan perhatian yang lebih pada pendidikan, kita berkontribusi dalam menciptakan generasi yang tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga memiliki kepedulian sosial dan etika yang kuat.
Dengan memahami jejak inspiratif pendidikan, kita dapat terus melangkah maju menuju masa depan yang lebih baik. Setiap langkah kecil dalam dunia pendidikan akan berdampak besar bagi peradaban kita. Mari bersama-sama membangun peradaban gemilang melalui pendidikan yang berkualitas!

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top
0 Shares
Tweet
Share
Pin
Share