
Gondanglegi – Sebanyak 6 siswi kelas XII jurusan MPK dan LPB yang lolos kerja di PT AZKO dan CV Citra Baru Adi Nusantara mengikuti pembekalan di Ruang Humas Ground TTB SMK Mutu pada Kamis, 27 November 2025 pukul 15.00–16.30 WIB. Pembekalan diberikan oleh Humas SMK Mutu Ahmad Muhtadi bersama staf Humas B. Wiwik Indah, S.Pd., dengan penekanan pada kesiapan mental dan kemampuan beradaptasi di lingkungan kerja. Orang tua yang hadir turut menyampaikan rasa bangga dan bahagianya atas keberhasilan putri mereka diterima di perusahaan.

Pihak sekolah juga menyampaikan apresiasi kepada guru pembimbing serta perusahaan mitra yang telah memberi kesempatan bagi para siswa untuk berkarier lebih awal. Keberhasilan ini diharapkan membuka lebih banyak peluang kerja bagi lulusan berikutnya.

